PEMALANG – Personil Polsek Taman Polres Pemalang dipimpin Ka SPK II Aiptu Sholihun melaksanakan patroli dan menyambangi Satpam sekolah di SMK PGRI 1 Taman, Minggu (26/01/2020) siang
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai wujud upaya antisipasi terjadinya tindak kejahatan seperti pencurian dilingkungan sekolah khususnya yang ada diwilayah hukum Polsek Taman
Aiptu Sholihun kemudian menyampaikan kepada Satpam beberapa pesan agar setiap tamu yang akan memasuki lingkungan sekolah harus selalu mendapatkan perhatian agar tidak menjadi sasaran pelaku kejahatan
“Jika ada tamu agar mengisi buku tamu dan ditanya apa keperluanya dan jika menjumpai kejadian yang sekiranya menimbulkan kerawanan maupun gangguan kamtibmas agar segera melaporkan ke Polsek Taman” tegas Aiptu Sholihun
Siap Jaga Pemalang (SIGAP)