PEMALANG – Bhabinkamtibmas Desa Banjardawa Kec. Taman Kab. Pemalang Brigadir Nanang Rusdianto melaksanakan kegiatan patroli sambang dan dialogis ke wilayah desa binaan dan menyampaikan himbauan kepada petugas Poskamling diwilayah Rw.04 Dusun 2 Desa Banjardawa Kec. Taman Kab. Pemalang, Sabtu (07/03) malam
Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Taman Kompol Harsono mengatakan, kegiatan ini dilakukan bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman, tertib dan damai menjelang Pilkada 2020 Kab. Pemalang bagi warga masyarakat khususnya diwilayah hukum Polsek Taman Polres Pemalang dengan menyambangi warga yang sedang melaksanakan tugas jaga Poskamling untuk memberikan pembinaan dan menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga yang sedang tugas jaga di Poskamling tersebut
“Kegiatan ini dilakukan untuk menyampaikan kepada warga masyarakat supaya hati-hati adanya provokasi dan jangan mudah terhasut serta mengajak untuk ikut menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif menjelang Pilkada 2020 Kab. Pemalang” kata Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu
Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu juga menyampaikan, pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas dari Polsek Taman Polres Pemalang juga menghimbau kepada petugas Poskamling agar jika ada hal-hal yang mencurigakan ataupun tindak kriminalitas serta gangguan kamtibmas lainnya supaya segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau dapat langsung melaporkan ke Polsek Taman Polres Pemalang” tambah Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu
Siap Jaga Pemalang (Sigap24)